Sukses

Republik Irlandia vs Inggris: Pemanasan Jelang Piala Eropa

Inggris dan Republik Irlandia akan menghadapi kualifikasi Piala Eropa.

Liputan6.com, Dublin - Republik Irlandia akan menghadapi Inggris dalam laga persahabatan, Minggu (7/6/2015) di Aviva Stadium, Dublin. Meski hanya laga persahabatan, kedua negara sedang bersiap untuk melakoni kualifikasi Piala Eropa pada Juni 2015 ini.

Pada laga ini kemungkinan Irlandia akan mengandalkan duet Shane Long dan Robbie Brady di lini serang. Keduanya adalah pemain Liga Premier Inggris dan menjadi andalan di klubnya masing-masing.  Brady sudah mencetak lima gol untuk Southampton musim 2014/2015.

Di lini tengah, Irlandia dapat menggantungkan irama serangan dan membaca pergerakkan lawan pada Aiden McGeady. Pemain berusia 29 tahun itu memiliki pengalaman bermain dengan pemain-pemain Inggris setelah bergabung dengan Everton di pertengahan musim 2013/2014 lalu.

Sedangkan Inggris kemungkinan akan bermain dengan skema 4-3-3. Wayne Rooney, Raheem Sterling, dan Theo Walcott, dapat menjadi pilihan Roy Hodgson di lini serang.

Posisi gelandang nama-nama seperti Jack Wilshere dan James Milner dapat menjadi penopang serangan. Sementara Jordan Henderson bisa menjadi gelandang penghancur irama lawan.

Namun The Three Lions masih memiliki beberapa nama beken di bangku cadangan. Adam Lallana, Ross Barkley, dan Ryan Mason, dapat menjadi 'penyegar' di babak kedua apabila dimainkan. (Ton/Ary)

Republik Irlandia vs Inggris (Liputan6.com/Sangaji)