Sukses

Minim Persiapan, Ratu Renang Jawa Barat Cuma Mampu Perak

"Jujur kami kurang try out. Bila SEA Games digelar Oktober atau November pasti hasilnya berbeda," kata Yessy.

Liputan6.com, Singapura - Tim renang Indonesia sukses menyumbangkan satu perak dan satu perunggu pada hari kedua SEA Games 2015, Minggu (7/7/2015) yang digelar di OCBC Aquatic Centre.

Yessy Yosaputra sukses menempati peringkat kedua untuk nomor gaya punggung 200 meter. Sementara medali perunggu diraih oleh atlet putra pada nomor estafet 4X200 M.

Perenang 20 tahun itu berada di line kelima saat perlombaan dengan mencatatkan waktu 2 menit 17,17 detik. Sementara medali emas diraih perenang Vietnam Nguyen Thi dengan catatan waktu 2:14:12. Medali perunggu sendiri direbut Filipina melalui Roxanne Ashley dengan catatan waktu 2:18:45.

Yessy Yosaputra mengaku bangga bisa meraih medali perak di SEA Games 2015 untuk nomor gaya punggung 200 M. Persiapan singkat tak menghalangi dirinya untuk berprestasi.

Yessy yang berada di line kelima saat perlombaan mencatatkan waktu 2:17:17. Sementara medali emas diraih perenang Vietnam Nguyen Thi dengan catatan waktu 2:14:12. Medali perunggu sendiri direbut Filipina melalui Roxanne Ashley dengan catatan waktu 2:18:45.

Selepas berlaga, Yessy menjelaskan bila Medali Perak sudah maksimal mengingat minimnya persiapan menghadapi SEA Games."Saya benar-benar baru persiapan Januari lalu. Jadi perak ya memang sudah maksimal," ujar Yessy kepada Liputan6.com.

"Jujur kami kurang try out. Bila SEA Games digelar Oktober atau November pasti hasilnya berbeda," sambungnya.

Sedangkan, medali perunggu diraih atlet putra Indonesia hanya menorehkan waktu 7:35:63. Sedangkan medali perak diraih Malaysia dengan catatan waktu 7:30:13 dan medali emas diraih Singapura dengan catatan waktu 7:18:13.

Sementara perenang putra, Fauzy Triadi yang diunggulkan di nomor gaya bebas 100 m hanya menempati peringkat keempat. Medali emas diraih perenang andalan tuan rumah Joseph Schooling. (vid/rjp/tom)

EnamPlus