Sukses

RD: Indonesia Jauh Lebih Unggul dari Singapura

Indonesia U-23 akan menghadapi Singapura U-23.

Liputan6.com, Jakarta - Eks pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan, menghitung peluang Indonesia untuk lolos ke babak semifinal sangat besar. Padahal Indonesia akan menghadapi tuan rumah, Singapura, di laga pamungkas fase grup A, Kamis (11/6/2015).

"Saya lihat Indonesia lebih unggul dalam kemampuan individunya. Hampir semua lini Indonesia punya variasi-variasi serangan yang bagus," jelas Rahmad Darmawan saat dihubugi Liputan6.com, Kamis (11/6).

"Berbeda dengan Singapura, mereka terlalu tactical, sistematis, sehingga kurang variasi."
Indonesia U-23
Indonesia dan Singapura kini sama-sama mengoleksi 6 poin dari 3 laga yang dilalui. Garuda Muda sementara unggul selisih gol. Satu tiket ke semifinal sudah dipegang Myanmar yang mengoleksi 9 angka. Jadi, satu tiket lagi akan diperebutkan antara Indonesia dan Singapura.

"Untungnya bagi kita, hasil seri sudah bisa mengantarkan ke semifinal, pesan saya, ulangi performa saat lawan Kamboja, disiplin, variatif, manfaatkan sayap. Pasti hasil baik dapat diraih," harap eks pelatih Persebaya Surabaya itu.

Bermain di stadion Jalan Besar, skuat asuhan Aji Santoso itu kemungkinan akan mendapat tekanan dari fans tuan rumah. Namun menurut pelatih yang akrab disapa RD itu hal itu bukan masalah besar.

"Ini adalah pertandingan keempat, saya rasa tidak ada masalah. Pemain harus fokus, jika fokus, tekanan dari fans pasti tidak akan berpengaruh," ujar RD menegaskan. "Mengingat ini adalah laga penentuan bagi kedua tim, Singapura selaku tuan rumah pasti akan bermain menyerang. Indonesia harus dapat memanfaatkan hal itu, pasti ada ruang kosong yang ditinggalkan pemain Singapura di lini pertahanan." (Ton/Def)

 Baca juga:

5 Bek yang Pantas Direkrut Manchester United

"Depay Mirip Ronaldo, Bukan Robben!"

'Andrea Pirlo' Jadi Andalan Singapura Melawan Indonesia U-23

Video Terkini