Liputan6.com, Singapura - Tim bulu tangkis beregu putra Indonesia memastikan diri ke final SEA Games 2015 Singapura usai menang 3-2 atas Malaysia, Kamis (11/6/2015). Ihsan Maulana Mustofa menjadi penentu sukses Tim bulu tangkis beregu putra Indonesia di partai terakhir lewat kemenangan dramatis.
Ihsan menang atas Mohammad Arif Abdul Latif lewat dua set langsung 21-12 dan 22-20. Pada set kedua, Ihsan sempat tertinggal 0-9 dan 14-20, namun berhasil menyusul hingga membalikkan keadaan menjadi 22-20.
Pada partai pertama, tunggal pertama Merah Putih, Jonatan Christie harus menelan kekalahan dari Chong Wei Feng dengan pertarungan tiga set 18-21, 21-13, dan 15-21. Itu membuat Indonesia tertinggal 0-1 dari Malaysia.
Advertisement
Namun, pada partai kedua, ganda putra Indonesia mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Angga Pratama/Ricky Karanda menang atas ganda Malaysia, Goh V Shen/Tan Wee Kiong lewat tiga set yakni, 21-17, 15-21, dan 21-17.
Kemudian, partai ketiga Indonesia kembali tertinggal menjadi 1-2 ketika tunggal putra Indonesia Firman Abdul Kholik kalah dari pebulutangkis senior Malaysia, Lee Chong Wei dengan dua set langsung, 19-21 dan 10-21.
Lalu, pada partai keempatpasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Gideon Markus membuat skor menjadi 2-2 setelah menundukkan Mak Hee Chun/Teo Kok Siang lewat dua set langsung, 21-10 dan 21-13.
Baru pada partai kelima, Ihsan Maulana Mustofa menjadi penentu lewat kemenangan dramatis.
Kemenangan Ihsan membuat Indonesia menang 3-2 atas Malaysia setelah pertarungan dua set, 21-12 dan 22-20. Hasil ini memastikan Indonesia ke final beregu putra SEA Games 2015. (Wnd/Ary)