Liputan6.com, New York: Playmaker Juventus, Andrea Pirlo makin gencar diberitakan main di Liga Amerika Serikat (MLS). Pirlo dikabarkan selangkah lagi gabung New York City FC, klub yang juga dihuni Frank Lampard dan David Villa itu.
Rumor itu makin kencang berhembus setelah Pirlo ketahuan sedang menonton New York Yankees pada Minggu (22/6/2015) waktu setempat. Kesempatan itu diduga Daily Mail digunakan Pirlo untuk bertemu CEO New York City FC, Ferran Soriano untuk bicarakan kontrak.
"Berbagai sumber sebutkan jika tanda tangan kontrak bakal dilakukan pekan depan," tulis New York Post.
Namun media Italia, La Stampa menduga jika Juventus bakal tetap bertahan dengan Juventus paling tidak hingga Februari. Pelatih Juventus, Masimiliano Allegri sebenarnya ingin mempertahankan gelandang gaek ini. "Tapi terserah dia mau bertahan atau tidak," tutur Allegri.
Gelandang Toronto FC, Sebastian Giovinco yang juga mantan rekan Pirlo di Juventus mengaku sudah berbincang dengan pemain timnas Italia itu soal MLS. Ini makin menguatkan keinginan Pirlo untuk gabung New York City FC.
"Saya bicara dengan Andrea dan beritahu dia informasi soal MLS yang saya tahu: ini pengalaman yang harus dimilikinya," tandas Giovinco."Tentu, hanya dia yang akan memutuskan masa depannya mau kemana."
Pirlo mengenakan pakaian casual plus topi New York Yankees saat menyaksikan pertandingan bisbol di Yankee Stadium. Kebetulan, ini juga stadion tempat New York City FC bermain. (Def/Rjp)
Baca Juga:
Baca Juga
Striker Persib Antusias Ikut Turnamen di Banyuwangi
Advertisement
Brasil Banding, Neymar Masih Bisa Main di Copa Amerika?
Ini Jadwal Tur Real Madrid di Australia dan Tiongkok