Sukses

Highlights Gol Striker MU Pastikan Brasil ke Perempat Final

Brasil bermain tanpa diperkuat Neymar. Pemain yang merumput di Barcelona itu terkena hukuman dilarang bermain sebanyak empat kali.

Liputan6.com, Santiago - Brasil akhirnya lolos ke perempat final Copa Ameria 2015. Pada pertandingan penentuan, Tim Samba mengalahkan Venezuela 2-1.

Bermain di Estadio Monumental David Arellano, Senin (22/6/2015) pagi WIB, Brasil bermain tanpa diperkuat Neymar. Pemain yang merumput di Barcelona itu terkena hukuman dilarang bermain sebanyak empat kali.

Tampil tanpa Neymar, Brasil yang mengandalkan Philipe Coutinho dan Robinho sudah membuka keunggulan di menit ke-8. Berawal dari tendangan sudut yang diambil Robinho, Thiago Silva yang berdiri bebas memanfaatkan bola muntah keras di kotak penalti. Skor 1-0 untuk Brasil.

Brasil menggandakan keunggulan di menit 51. Firmino mencetak gol untuk Brasil. Pemain yang membela Manchester United itu memanfaatkan umpan matang yang disodorkan Willians.

Copa America 2015: Brasil vs Venezuela (Reuters / Ivan Alvarado)

Venezuela baru dapat memperkecil ketertinggalan di menit ke-84 lewat gol yang dicetak Miku. Skor 2-1 untuk Brasil ini pun cukup untuk membawa Tim Samba lolos ke perempat final sebagai juara Grup C.  (Ary/Ian)

Lihat highlights Brasil vs Venezuela di bawah ini: