Liputan6.com, Manchester- Manchester United belum juga berhasil mendapatkan pemain belakang baru. Di tengah kesulitan menemukan bek yang tepat, manajemen Setan Merah akan memberikan kontrak baru kepada Phil Jones.
Pemain 23 tahun itu dikabarkan Daily Mail telah menyetujui tawaran kontrak baru dari MU. Jones akan meneken kontrak tersebut pekan ini. Gaji Jones akan naik menjadi 80.000 pound per pekan.
Kontrak Jones bersama MU seharusnya habis musim panas tahun depan. Awalnya Jones santer dikabarkan akan pergi karena penampilannya tidak konsisten musim lalu.
Namun karena belum juga mendapatkan bek baru yang tepat, MU nampaknya berubah pikiran dan memberikan kontrak baru kepada eks pemain Blackburn Rovers itu.
Jones dibeli MU dari Rovers tahun 2011 dengan nilai transfer 16 juta pound. Karier Jones di Old Trafford selama ini terhambat karena seringnya terkena cedera.
Dengan Jones yang akan segera mendapat kontrak baru maka kemungkinan Jonny Evans yang akan terbuang di bursa transfer musim panas ini.
Sulit Dapat Bek Baru, MU Segera Perpanjang Jones
Jones akan menerima gaji 80.000 pound.
Advertisement
Prabowo Subianto
Piala Asia U-20
![Ilustrasi - Indra Sjafri background timnas indonesia (Bola.com/Erisa Febri/Adreanus Titus)](https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/77o0Xx7071zvIve1lDJcDK4hTSE=/0x0:1080x608/200x113/filters:quality(75):strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4380635/original/019449800_1680447289-Indra_Sjafri_background_timnas_Indonesia__Bola.jpg)
Seputar Timnas Indonesia U-20: Pengamat Tanyakan Soal Indra Sjafri Mengantisipasi Mobilitas Tinggi Dua Lawan Terakhir di Piala Asia
![Sementara itu Timnas Iran U-20 mantap berada di puncak klasemen dengan torehan tiga poin. Selisih gol merreka pun sangat bagus berkat tiga gol yang bersarang ke markas Timnas Indonesia U-20. (Dok. PSSI)](https://cdn0-production-images-kly.akamaized.net/8f_dDXaNnTnIVPCiP35UFP8uk0I=/200x113/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5132619/original/024123500_1739495596-Timnas_Indonesia_U-20_vs_Iran-4.jpg)
Menipis Setelah Kalah dari Iran, Media Vietnam Soroti Peluang Timnas Indonesia U-20 untuk Lolos ke Piala Dunia U-20
BRI Liga 1
![BRI Liga 1. (Liputan6.com/Abdillah)](https://cdn0-production-images-kly.akamaized.net/TZ1aRWzohe1o6X36h10SWP4FBb8=/200x113/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/3542487/original/032381900_1629176080-673X373.jpg)
Hasil BRI Liga 1 PSIS Semarang vs PSM Makassar: Imbang 1-1, Mahesa Jenar dan Juku Eja Belum Keluar dari Tren Buruk
![Penyerang Persija Jakarta, Gustavo Almeida (kiri), berduel dengan bek Persib Bandung, Gustavo Franca, saat kedua kesebelasan bertanding pada lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (16/2/2025) sore WIB. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)](https://cdn0-production-images-kly.akamaized.net/OVMDyyOc0h23OJ055jkQNVZbo9s=/0x0:1600x1066/200x113/filters:quality(75):strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5134993/original/069688100_1739701765-Persija_Vs_Persib_2.jpg)