Sukses

Penggawa Bayern Tangisi Kepergian Schweinsteiger

Schweinsteiger sepakat menjadi milik MU pada Sabtu (11/7/2015).

Liputan6.com, Muenchen- Kepergian Bastian Schweinsteiger ke Manchester United (MU) sangat disesali rekannya di Bayern Muenchen. Namun di sisi lain mereka mendoakan Basti meraih sukses di Old Trafford.

Schweinsteiger sepakat menjadi milik MU pada Sabtu (11/7/2015). Gelandang berusia 30 tahun itu tinggal menjalani tes medis sebelum diperkenalkan resmi dalam waktu dekat.

Tentu hengkangnya Schweinsteiger membuat penggawa Bayern yang lain bersedih. Pasalnya ia sudah 17 tahun membela Bayern dan menyumbangkan banyak gelar di sana.

"Saya sangat sedih, demikian juga seluruh tim. Ia telah berada di tim ini dalam waktu yang lama," ujar Franck Ribery seperti dilansir Daily Mail.

"Tentu saja saya sedih. Kami melewati banyak masa baik dan buruk, tak hanya di klub tapi juga di timnas. Namun ia memang ingin mencari tantangan baru dan saya menghormatinya," kata kapten Philipp Lahm menimpali.

Selain itu pemain lain seperti kiper Manuel Neuer, Javi Martinez, Robert Lewandowski, dan Jerome Boateng juga angkat bicara soal transfer mengejutkan ini.

"Kepergiannya sangat menyakitkan karena ia sahabat saya. Tapi saya doakan dia selalu sehat dan menunjukkan kualitasnya secepatnya di sana," kata Neuer.

"Saya harus bilang apa, semua orang sedih di Bayern. Schweinsteiger pemain hebat dan saya selalu doakan yang terbaik untuknya. Dia memegang peran penting di sepak bola Jerman," ucap Boateng. (Vid / Def)