Liputan6.com, Manchester - Bek kanan Timnas Italia, Matteo Darmian telah menyelesaikan kepindahannya ke Manchester United. Pemain yang sebelumnya memperkuat Torino itu menyepakati kontrak berdurasi empat tahun di Old Trafford.
Pria berusia 25 tahun tersebut menjelaskan, dirinya tidak bisa melewatkan kesempatan emas setelah tim asuhan Louis van Gaal menunjukkan minat kepadanya.
Baca Juga
"Bagi saya, itu adalah kesempatan besar. Saya ingin melangkah ke MU dan tidak berpikir dua kali untuk menerimanya," ucap Darmian, seperti diberitakan Goal.
Advertisement
"Semua pemain muda bermimpi main di Old Trafford dan itu adalah mimpi saya yang menjadi kenyataan," tambah bek berpostur 182 cm tersebut.
Bersambung ke halaman selanjutnya --->
Next
Selain Darmian, di waktu yang bersamaan, MU juga mengumumkan kedatangan legenda Bayern Muenchen, Bastian Schweinsteiger. Sebelum Darmian dan Schweinsteiger, Setan Merah juga sudah memboyong Memphis Depay pada awal bursa transfer musim panas ini.
Melihat geliat MU di bursa transfer, Darmian optimistis dia dan rekan-rekannya mampu mempersembahkan gelar juara pada musim 2015-16.
"Saya sangat senang berada di sini karena MU merupakan klub yang paling hebat di dunia. Tim ini sangat kompetitif dan kami semua ingin bermain serta melakukannya bersama-sama," imbuh dia.
"MU merupakan klub dengan sejarah besar dan selalu meraih kemenangan. Saya pikir tim ini akan melanjutkan meraih kemenangan untuk sebuah gelar," Darmian mengakhiri. (Cak/Def)
Baca juga:
Lewat Alvin, The Jakmania Bongkar Kebohongan Persija
Diincar Chelsea, Striker Jepang Ini Malah Pilih Tim Jerman
Advertisement