Sukses

Pellegrini Acungkan Dua Jempol untuk Daya Gedor City

"Saya suka melihat serangan pemain. Di 30 menit pertama, kami bermain bagus,"

Liputan6.com, West Brom - Manchester City (City) membuka pekan perdan Premier League dengan hasil meyakinkan. The Citizens memetik poin sempurna setelah menumbangkan West Bromwich Albion dengan skor telak tiga gol tanpa balas.

Manuel Pellegrini, manajer City menyebut kemenangan ini sangat penting. Start bagus, bagi pelatih asal Chile itu, sangat membantu menghadapi laga-laga berikutnya.

Sepakbola menyerang yang diperagakan Yaya Toure Cs, menurut Pellegrini menjadi alasan utama timnya mampu mencuri kemenangan di pekan pertama. "Saya suka melihat serangan pemain. Di 30 menit pertama, kami bermain bagus," puji Pellegrini dikutip dari laman resmi City.

Vincent Kompany setelah mencetak gol ke gawang WBA

Sejatinya, serangan bergelombang City juga tidak lepas dari passing yang sangat tinggi. OptaJoe mencatat, jumlah pasing City yang mencapai sasaran jumlahnya mencapai 692 kali!. Itu menjadi jumlah passing terbanyak satu tim selama pekan perdana Premier League musim 2015-16.

David Silva menjadi pemain dengan jumlah passing tertinggi, mencapai 95 kali dengan melakukan 111 kali sentuhan bola. Demikian data yang diambil dari situs Whoscored. Pellegrini tidak ragu memberikan pujian buat pemain asal Spanyol itu. "Performa Silva luar biasa. Dia sama sekali tidak membuat kesalahan," katanya.

Meski sukses melewati pekan perdana dengan mulus, penting bagi City tidak membusungkan dada buru-buru. Pasalnya, akhir pekan nanti City bakal menjamu Chelsea. Pellegrini menekankan pentingnya fokus dari satu laga ke laga lainnya. "Besok, kami harus berpikir tentang pertandingan selanjutnya."

"Saya selalu katakan, (jarak di klasemen) Premier League sangat dekat. Sangat penting, bagi Anda memenangkan pertandingan saat memulai musim baru."

(Rjp/Ary)

Video Terkini