Liputan6.com, Malang - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman puas dengan penampilan pemain anyarnya Zulham Zamrun. Secara kualitas, bekas pemain Persipura Jayapura itu dinilai bisa menunjukkan kelasnya.
"Zulham baru beberapa hari ini bergabung ikut latihan kita. Secara fisik dia masih kurang, tapi secara kualitas dia pemain yang bagus," kata Djajang di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Selasa (11/8/2015).
Dalam pertandingan persahabatan melawan Arema Cronus malam ini, Zulham Zamrun diberi kesempatan bermain penuh. Beberapa peluang emas terutama di babak kedua berhasil diciptakannya. Sayangnya ia tak mampu mengkonversinya menjadi gol.
"Masih butuh waktu (untuk adaptasi), tapi dia bisa meramaikan persaingan di posisinya dengan pemain lain di Persib," tandas Djajang.
Dalam kesempatan itu, Djajang juga berterimakasih pada Arema yang mau mengundang Persib untuk pertandingan persahabatan. "Terimakasih pada Arema mau mengundang kami dalam perayaan HUT ke-28 mereka," tandas Djajang. (Tho/Ary)
Bagaimana Performa Zulham Menurut Djanur?
Zulham tampil penuh saat Persib melawan Arema.
Advertisement