Liputan6.com, Jakarta- Pekan kedua Premier League menyajikan partai panas antara juara bertahan melawan runner-up musim lalu. Chelsea akan dijamu tuan rumah, Manchester City di Etihad Stadium.
Â
Sudah tak salah lagi. Ini akan menjadi pertarungan super dahsyat. Kedua kubu tak mau kehilangan momentum di awal kompetisi dengan gagal meraup poin penuh.
Â
Chelsea sendiri pekan kemarin sudah merasakan pahitnya kegagalan memetik kemenangan. Mereka ditahan imbang 2-2 oleh Swansea City. Hal yang tentu tak ingin mereka ulangi di partai kontra City.
Â
Sementara tim asuhan Manuel Pellegrini sekarang sedang dalam kondisi mental terbaik. Mereka membuka musim baru dengan hasil gemilang. Pekan lalu West Bromwich menjadi korban keganasan Yaya Toure dan kawan-kawan. Tiga gol berhasil disarangkan The Citizens di The Hawthrons.
Â
Dalam laga nanti City kemungkinan kembali diperkuat Sergio Aguero yang kebugarannya telah pulih usai libur panjang. Pekan kemarin bintang timnas Argentina tersebut hanya main 30 menit karena dirasa belum fit.
Â
Tiga penggawa City yang dipastikan absen adalah Fabian Delph, Fernando dan Gael Clichy. Semuanya karena cedera. Sedangkan Chelsea tanpa kiper Thibaut Courtois yang dikartu merah saat menghadapi Swansea.
Â
Selain ulasan singkat di atas, berikut adalah sejumlah fakta menarik jelang laga City vs Chelsea.
Â
- City hanya dua kali menang dari sembilan pertemuan terakhir dengan Chelsea di Liga Premier Inggris, sisanya tiga imbang dan empat kali kalah.
Â
- Chelsea tak pernah kalah dalam 28 kali penampilan terakhir di setiap bulan Agustus, 23 menang dan 5 imbang.
Â
- Jose Mourinho sudah tujuh kali menang dan hanya dua kali kalah dalam 12 pertemuan dengan Pellegrini, sisanya tiga kali imbang.
Â
- Sejak melakukan debut pada Agustus 2010, David Silva tercatat sebagai pemain Liga Premier Inggris yang paling banyak membuat assist, 47 kali.
Â
- Aguero telah mencetak sembilan gol dari delapan penampilan terakhir di Premier League.