Sukses

De Gea Berharap Pengampunan dari MU

De Gea musim ini belum pernah bermain untuk MU.

Liputan6.com, Madrid- David de Gea kembali bermain setelah hampir dua bulan cuti akibat dibekukan Manchester United. De Gea diturunkan timnas Spanyol ketika melawan Makedonia di lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2016, Rabu (9/9/2015) dini hari WIB.

Pada laga yang dimenangi Spanyol 1-0 berkat gol Juan Mata itu, De Gea mampu tampil bagus. Dia berhasil mencegah pemain Makedonia mencetak gol.

Padahal pemain 24 tahun itu tidak pernah merasakan pertandingan resmi sejak pertengahan Juli. Manajer MU Louis van Gaal memarkir De Gea karena dianggap tidak fokus bermain akibat memikirkan kepindahan ke Real Madrid.

Madrid memang sangat menginginkan De Gea dan terus merayunya sepanjang bursa transfer musim panas. Sayangnya De Gea gagal pindah ke Madrid meski MU sudah menyepakati nilai transfer.

Kepindahan De Gea ke Santiago Bernabeu kandas karena dokumen yang diperlukan terlambat diserahkan pada hari terakhir penutupan bursa transfer.

Setelah batal pindah ke Madrid dan bisa membuktikan sudah dapat fokus lagi pada pertandingan, De Gea berharap pengampunan dari Van Gaal sehingga segera memainkannya.

"Saya benar-benar rindu untuk dapat kembali bermain. Saya berharap bahwa saya sekarang memiliki beberapa keberuntungan juga bersama klub saya," ucap De Gea seperti diberitakan Goal.

"Dukungan yang saya terima begitu penting. Saya memiliki rekan setim yang mengagumkan. Masa depan saya akan sama seperti sekarang. Saya tenang. Saya akan terus bekerja dan memperbaiki diri - dalam jangka pendek. Saya menikmati permainan sepak bola saya," tegas De Gea. (Tho/Ary)

Baca Juga:

11 Pemain Arsenal Era Wenger yang Paling Sering Cedera
Pemain Muda MU Nyaris Jadi Tumbal Kedatangan Martial
Parker Jadi Pemain Tersubur di Kejuaraan Eropa