Liputan6.com, Eindhoven - Juara Eredivisie musim lalu, PSV Eindhoven menantang salah satu klub Liga Premier Inggris, Manchester United di Philips Stadium, Rabu (16/9/2015) dinihari WIB pada laga perdana babak penyisihan Grup B Liga Champions.
Dalam pertandingan ini, Pelatih PSV Eindhoven, Phillip Cocu akan menerapkan formasi 4-3-3. Luuk de Jong yang sudah mencetak 5 gol dari 5 pertandingan di Eredivisie bakal menjadi tumpuan untuk menjebol gawang Setan Merah yang kemungkinan dikawal David De Gea.
Ahli susun formasi berusia 44 tahun tersebut memasang tiga pemain kreatif di lini tengah. Pemain yang dimaksud adalah Propper, Hendrix dan Guardado.
Sementara itu, manajer MU, Louis van Gaal memainkan formasi 4-2-3-1. Wayne Rooney tidak bisa dimainkan sebagai penyerang karena mengalami cedera. Sebagai gantinya, Marouane Fellaini bakal menjadi penyerang tunggal.
Juan Mata, Ander Herrera dan Memphis Depay yang merupakan mantan pemain PSV bakal menjadi gelandang serang. Ketiganya bakal membuka celah untuk Fellaini. (Jnp/Ary)
Prediksi susunan pemain PSV vs MU:
Baca Juga
Lorenzo Ungkap Dua 'Dosa' di Misano
Advertisement