Liputan6.com, Liverpool - Kekalahan Liverpool 1-3 dari Manchester United berbuntut panjang. Setelah fans Liverpool menyuarakan pemecatan Manajer Brendan Rodgers, komposisi skuat Liverpool mendapat kritikan tajam dari eks pemain MU yang kini menjadi komentator Sky Sports, Gary Neville.
"Ketiadaan pemain cepat dan pelari menjadi perhatian besar saya. Sekarang, Sterling dan Suarez telah pergi dan Sturridge cedera. Mereka kemudian diganti dengan pemain yang tidak punya kesamaan dalam hal kecepatan." kritik Neville.
Neville menilai, ketiadaan pemain yang mampu berlari dengan cepat di sektor depan membuat lini depan Liverpool tumpul. Sejauh ini, The Reds baru menciptakan tiga gol dari lima pertandingan di Liga Inggris musim ini.
"Jika para pemain depan Liverpool menginginkan bola, siapa yang berlari di belakang para bek. Jika Anda tidak berlari di belakang para bek, itu adalah mimpi buruk," tutup Neville.
Saat ini, Philippe Coutinho dan kawan-kawan masih tertahan di peringkat 10 klasemen sementara setelah hanya mengoleksi tujuh poin. Di partai pekan keenam, Liverpool akan menjamu Norwich City di Anfield, 20 September akhir pekan ini. (Jnp/Ary)
Baca Juga:
Baca Juga
Liverpudlian Galang Petisi: Pecat Brendan Rodgers!
Advertisement