Sukses

Jamu Shakhtar Donetsk, Benitez Istirahatkan Ronaldo?

Rafael Benitez menyebut Cristiano Ronaldo pemain terbaik di dunia

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid akan menjamu Shakhtar Donetsk di Stadion Bernabeu, Rabu (16/9/2015) dini hari nanti. Jelang pertandingan pelatih Madrid Rafael Benitez memberikan pernyataan yang cukup mengagetkan. Ia akan melakukan rotasi pemain pada pertandingan itu.

Saat ditanya apakah bintang Madrid Cristiano Ronaldo akan diistirahatkan? pelatih asal Spanyol tersebut mengatakan. "Istirahatkan Ronaldo? Rotasi pemain tidak dilakukan secara sendiri, melainkan untuk mencari susunan pemain yang potensial," ucap Benitez seperti dilansir Football Espana.

Pelatih yang akan merasakan pengalaman pertamanya menjadi pelatih Madrid di ajang Liga Champions tersebut, justru memuji penampilan Ronaldo, setelah pemain Portugal itu berhasil memborong 5 gol ke gawang Espanyol.

"Cristiano sangat baik. Dia salah satu yang terbaik. Saya tidak bisa mengatakan dia adalah yang terbaik karena saya telah bekerja dengan beberapa pemain hebat tetapi hari ini, dia adalah yang terbaik di dunia," katanya.

Pelatih Real Madrid Rafael Benitez
Pada bagian lain Benitez juga membahas soal kerja sama Ronaldo dengan Gareth Bale.

"Mereka bebas bermain di depan, tapi kami memiliki tindakan dimana mereka bisa berkolaborasi. Kami sudah bicara dengan mereka tentang langkah yang harus mereka buat. Saya harap mereka mengerti."

"Bale memiliki kecepatan dan Cristiano bermain lebih masuk ke dalam untuk menyeimbangkan permainan dengan James Rodriguez, Isco atau Karim Benzema dan yang menciptakan anacaman bagi gawang lawan." pungkas Benitez.(Girman Soemantri/Ian)

Video Terkini