Liputan6.com, Manchester - Pemain bertahan Manchester United Marcos Rojo gagal jadi pilihan utama di Old Trafford. Meski kariernya tak cemerlang, pemain asal Argentina itu belum berencana ganti klub dalam waktu dekat.
Rojo dibeli MU dari klub Portugal Sporting Lisbon tahun 2014. MU berharap banyak pada Rojo agar dapat menjadi pengganti Nemanja Vidic. Namun Rojo gagal memenuhi ekspektasi.
Pemain 25 tahun itu jarang bermain karena sering diganggu cedera. Masa depan Rojo di Old Trafford pun menyisakan tanda tanya. Konon Napoli tertarik merekrut Rojo pada bursa transfer paruh kedua Januari nanti.
Ketertarikan Napoli bertepuk sebelah tangan. Agen Rojo, Carlos Goncalves, memastikan kliennya masih betah di MU dan tidak akan pergi dalam waktu dekat.
"Tidak perlu membicarakannya (isu kepindahan Rojo). Dia betah di MU dan tidak memiliki niat untuk meninggalkan klub," ucap Goncalves kepada Radio Kiss Kiss.
Dalam beberapa bulan mendatang Rojo memang nampaknya akan mendapat banyak kesempatan bermain. Pasalnya Luke Shaw mengalami cedera patah kaki. Rojo bersama Daley Blind akan bergantian mengisi posisi bek kiri. (Tho/Ary)
Pemain Serba Bisa MU Gabung Napoli?
Masa depan pemain 25 tahun itu di Old Trafford tidak jelas.
Advertisement