Liputan6.com, Liverpool - Manajer Liverpool Brendan Rodgers menilai Daniel Sturridge adalah pemain penting yang dapat mengantar The Reds lolos ke Liga Champions.
Setelah cukup lama cedera, Sturridge kembali dan melesakkan dua gol saat Liverpool menang 3-2 atas Aston Villa di Anfield pekan lalu. Rodgers percaya, Sturridge mampu mengantar timnya finis empat besar di akhir musim.
"Pemain seperti Sturridge membuat perbedaan. Kami belum pernah mencetak tiga gol sejak terakhir kali ia jadi starter saat melawan Tottenham pada Februari," kata Rodgers di Sky Sports.
"Sturridge memberi Anda kesempatan besar untuk memenangkan pertandingan dan bersaing di papan atas. Dia memiliki bakat fantastis dan mudah-mudahan dia bisa tetap fit."
Musim lalu Sturridge kerap cedera. Rodgers menilai, cedera Sturridge jadi faktor besar timnya gagal lolos ke Liga Champions.
"Ya, karena Sturridge pemain elite di sini. Kami telah melihat merek sepak bola yang dapat kami buat di sini, ketika kami memiliki bakat seperti dia."
"Dia memainkan peran besar, jadi jika ia tetap fit, maka kami bisa mengumpulkan tim yang menarik lagi," tuntas Rodgers. (Jnp/Ary)
">
Baca Juga
Intip Brutalnya Tendangan Kungfu Vujovic di Laga Persib Vs PBFC
Advertisement
Terungkap! Alasan Bonek FC Curigai Wasit Kontroversial Jerry Elly
Piala Presiden: WO Lagi, Siap-siap Pulang dengan Kantong Kosong!
Ferguson: Transfer Berbatov Lebih Sakit Dari Operasi Panggul