Sukses

Evan Dimas Pasrah Bonek FC Pilih WO Lawan Sriwijaya

Evan Dimas beber alasan tak lanjutkan pertandingan lawan Sriwijaya lalu.

Liputan6.com, Jakarta: Keputusan Bonek FC untuk kalah walk out (WO) dari Sriwijaya FC pada leg kedua babak perempat final Piala Presiden 2015 turut disesali gelandang Evan Dimas Darmono. Dari lubuk hati yang terdalam, Evan mengaku sangat ingin melanjutkan permainan.

Pertandingan itu mulai terhenti pada menit ke-11, berawal dari sepakan Rizky Dwi yang menyentuh badan bek Bonek FC, Faturohman. Wasit Jerry Elly menganggap hal itu sebagai pelanggaran karena Farturohman dinilai sudah sentuh bola dengan tangan. Jerry Elly pun menunjuk titik putih.

"Saya tentunya sangat menyesal dan masih tidak terima. Kalau memang itu handsball dan penalti, saya bisa terima," ungkap Evan Dimas di Jakarta, Rabu (30/9/2015).

"Tapi di Persebaya kan semuanya seperti keluarga, jadi meski ingin main, tapi kita kan harus menurut apa kata tim," tambah Evan.

Pihak Bonek FC sendiri sempat mengajukan keberatan dan meminta agar wasit diganti. Namun hal tersebut tidak mendapat persetujuan dari pihak penyelenggara.

"Kita sebenarnya minta ganti wasit, meski nantinya harus tetap penalti, kita tidak keberatan, asal wasit diganti, tapi kan tidak bisa, ya mau tidak mau kita walk out," tutupnya. (Def/Rco)