Sukses

ABM Motorsport Borong 16 Piala di ISSOM

ABM Motorsport bidik torehan fantastis lagi di seri ke-5 ISSOM pada 25 Oktober mendatang.

Liputan6.com, Jakarta: Torehan fantastis dicatatkan tim balap ABM Motorsport pada seri ke-4 Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2015  di Sirkuit Internasional Sentul,Sabtu-Minggu (26-27/9/2015).Para pembalap ABM Motorsport berhasil borong 16 piala di dua kategori yakni Super Touring Championship (STC) dan Super Car Championship (SCC).

Seperti rilis yang diterima media, para pembalap ABM Motorsport sabet 6 Piala usai finis di posisi pertama. Mereka adalah Dodi Saputra di kelas Super Touring Open Class, Super Touring 3.500cc, dan BMW Super Touring 3.500cc serta Agustinus Ariyanto di kelas Euro 2.000 promotion.

Sementara itu, dua trofi lainnya diraih oleh Gerhard Lukita di kelas Euro 2.000 Novice dan Posma Panggabean di kelas BMW Super Touring 2.100.

Performa apik juga diperlihatkan Benhard Sibarani di kelas Euro 2.000 promotion, Paul Montolalu di kelas Super Car Championship A2 2.500-3.000cc, serta Jimmy Lukita di kelas Super Car Championship B2 2.601-3.500 cc. Pada seri keempat akhir pekan lalu, ketiganya berhasil meraih trofi dengan menempati podium kedua.

Sedangkan Emanuel Amandio yang tampil di kelas Euro 2.000 pro harus puas mengakhiri seri keempat dengan menempati podium ketiga. Prestasi serupa juga diraih oleh Posma Panggabean yang tampil di kelas Euro 2.000 Master, Paul Montolalu di kelas Ferrari F430 Trofeo, Jimmy Lukita di kelas Super Touring Championship 3.500cc, BMW Super Touring Championship 3.500cc, dan Super Retro 2.000cc, serta Ronald Nirahuwa di BMW Super Touring Championship 2.100cc.

ABM Motorsport diprediksi bakal kembali superior saat ISSOM seri ke-5 digelar di Sirkuit Sentul pada 24-25 Oktober mendatang. (Def/Ian)

Video Terkini