Liputan6.com, Muenchen - Bayern Munich mencukur Borussia Dortmund dengan skor 5-1 di Allianz Arena, Minggu (4/10/2015) dalam laga lanjutan Bundesliga. Thomas Mueller menjadi bintang dalam laga ini usai mencetak dua gol ke gawang Dortmund.
Berkat kemenangan itu, Bayern mengoleksi 24 poin dari delapan laga di Bundesliga sejauh ini. Tim asuhan Pep Guardiola itu semakin kokoh di puncak klasemen sementara Bundesliga. Sementara Dortmund setelah kekalahan ini masih mengumpulkan 17 poin.
Mueller membuka keran gol Die Roten pada menit ke-26 setelah lolos dari jebakan off-side dan memperdaya kiper Dortmund, Roman Burki. Lalu, pada menit ke-35, Mueller yang menjadi algojo penalti sukses menuntaskan tugasnya denga sempurna. Bayern unggul 2-0 atas Dortmund  Â
Pierre Aubameyang memperkecil ketinggalan Die Borussen dari Bayern menjadi 2-1 setelah mencetak gol pada menit ke-36. Skor itu bertahan sampai turun minum.
Di babak kedua, tuan rumah bermain lebih ofensif untuk menggempur pertahanan Dortmund. Roberto Lewandowski pada menit ke-46 langsung mengejutkan lewat golnya yang melampaui hadangan kiper Dortmund. Bayern memimpin 3-1. Â
Lewandowski kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-58. Lewandowski menerima umpan matang dari Mario Goetze, dan melepaskan tembakan keras untuk menggetarkan jala gawang Dortmund. Skor menjadi 4-1 untuk keunggulan Die Roten.
Goetze menutup pesta gol Muenchen ke gawang Dortmund setelah tendangannya membuat bola mengarah ke pojok kanan gawang tim tamu pada menit ke-66. Skor 5-1 untuk kemenangan Muenchen bertahan hingga pertandingan usai.
Susunan pemain:
Bayern Munich: Neuer (gk); Lahm, Javi Martinez, Boateng, Alaba; Goetze, Xabi Alonso, Thiago (Vidal 68); Mueller, Lewandowski, Douglas Costa
Borussia Dortmund: Burki (gk); Papastathopoulos, Bender, Hummels, Piszczek; Gundogan, Weigl, Castro (Januzaj 53); Kagawa (Reus 53), Mkhitaryan; Aubameyang
Pesta Gol, Muenchen Cukur Dortmund
Lewandowski dan Mueller masing-masing cetak 2 gol untuk Muenchen.
Advertisement