Liputan6.com, Jakarta Argetina harus menanggung malu saat menjamu Ekuador di babak kualifikasi Piala Dunia 2018, Kamis, 8 Oktober 2015 waktu setempat. Bertarung di hadapan publik sendiri, La Albiceleste dipakas bertekuk lutut dengan skor 0-2 lewat gol yang disarangkan oleh Frikson Erazo dan Felipe Caicedo.Â
Menghadapi Ekuador, Argetina memang tidak diperkuat penyerang andalannya Lionel Messi. Pemain Barcelona itu harus menepi gara-gara cedera lutut.
Meski demikian, Argentina sebenarnya masih memiliki penyerang tajam sekelas Sergio Aguero. Pemain Manchester City ini pekan lalu berhasil mengguncang panggung Premier League usai memborong lima gol ke gawang Newcastle United. Saat itu, City yang menjadi tuan rumah menang dengan skor 6-1.
Sayang kehadiran Aguero di lapangan tidak berlangsung lama. Pada menit ke-20, Aguero tampak memberi sinyal pergantian ke arah bench pemain Argentina sebelum akhirnya memilih menjatuhkan diri di atas lapangan. Pada menit ke-24, Aguero pun ditarik dan digantikan oleh penyerang Carlos Tevez.
Sejauh ini belum diketahui separah apa cedera Aguero. Namun ManCity pantas was-was ketatnya laga yang bakal mereka lalui baik di Premier League maupun Liga Champions. Hingga akhir bulan ini, ManCity bakal dijadwalkan bertemu AFC Bournemouth, Sevilla, dan rival sekota Manchester United. (Rco/Tho).
Argentina Dipermalukan Ekuador, ManCity Ikutan Was-was
Argentina harus menyerah dengan skor 0-2 saat menjamu Ekuador di babak kualifikasi Piala Dunia 2018.
Advertisement