Sukses

Daftar 16 Kontestan Sementara Piala Eropa 2016

Kini, hanya ada delapan slot tersisa untuk melengkapi 24 tim yang bakal berlaga di Piala Eropa 2016.

Liputan6.com, Eropa - Sebanyak 16 tim termasuk tuan rumah Prancis telah memastikan diri bakal berlaga di Piala Eropa 2016. Mereka lolos otomatis setelah memastikan diri sebagai juara dan runner up di grup masing-masing.

Dari 16 tim itu, sembilan tim lolos dengan status juara grup. Sementara, tujuh tim lainnya lolos sebagai runner up. Kini, hanya ada delapan slot tersisa untuk melengkapi 24 tim yang bakal berlaga di Piala Eropa 2016.

Tiga slot di antaranya akan ditempati tiga tim yang berhasil menjadi runner up pada tiga grup: C, G, dan H, yang belum tuntas memainkan seluruh pertandingan di fase grup. Sementara, satu slot akan ditempati oleh tim yang berhasil merebut predikat peringkat ketiga terbaik.

Tim peringkat ketiga terbaik adalah tim yang memiliki head to head bagus melawan tim-tim peringkat satu, dua, empat dan lima, di grup tim tersebut, dibanding dengan delapan tim peringkat tiga lainnya.

Kemudian, delapan tim penghuni peringkat ketiga tersisa akan ikut babak playoff untuk memperebutkan empat slot itu. Republik Irlandia dan Denmark telah memastikan ikut playoff. (Lut/Ian)*

Tim yang telah memastikan diri lolos otomatis

Prancis (tuan rumah)

Grup A

Islandia, Republik Ceko

Grup B

Belgia, Wales

Grup C

Spanyol

Grup D

Jerman, Polandia,

Grup E

Inggris, Swiss

Grup F

Irlandia Utara, Rumania

Grup G

Austria

Grup H

Italia

Grup I

Portugal, Albania

Video Terkini