Sukses

Henry Beber Kunci Arsenal untuk Juara Liga

Thierry Henry mendukung mantan timnya, Arsenal untuk menjadi juara Liga Inggris, Minggu (18/10/2015).

Liputan6.com, London - Thierry Henry mendukung mantan timnya, Arsenal untuk menjadi juara Liga Inggris, Minggu (18/10/2015). Hanya saja, pria yang kini bekerja sebagai komentator Sky Sports itu meminta Arsenal untuk konsisten.

Arsenal melanjutkan tren positif dengan meraih kemenangan saat bertandang ke Vicarage Road, markas Watford, Sabtu (18/10/2015). Sebelumnya, skuat asuhan Arsene Wenger ini menang 3-0 atas Manchester United dua pekan lalu.

"Dapatkah mereka melakukan dan mempertahankan itu untuk 15 atau bahkan 20 pertandingan? Itulah yang kami ingin lihat. Mereka harus bermain seperti itu sepanjang waktu," kata Henry di Sports Mole.

Konsistensi hampir selalu menjadi masalah buat Arsenal ditiap musimnya di Liga Inggris. Di musim 2013/14 misalnya, Mesut Ozil dan kawan-kawan mampu menyegel status sebagai juara paruh musim.  

Namun selepas itu, rentetan kekalahan plus cedera sejumlah pemain pilar membuat peluang gelar juara menipis. Meriam London pun akhirnya harus puas finis di tempat ketiga di akhir musim 2013/14.

"Semua bisa bermimpi. Jika Anda mencintai Arsenal, mereka bisa memenangkan gelar juara di musim ini." tutupnya. (Tho/Rco)

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Thierry Henry