Liputan6.com, Turin - Penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon, baru saja mencetak rekor pribadi bersama Si Nyonya Tua. Buffon kini menjadi pemain dengan waktu bermain terlama bersama Juve.
Pria asal Italia itu memperkuat Juve sejak 2001. Total sudah 48,839 menit Buffon bermain bersama Bianconeri di semua ajang.
"Tidak diragukan lagi, saya sangat senang dapat mengalahkan rekor Del Piero," ucap Buffon seperti dilansir Soccerway (22/10).
Advertisement
Pemain berusia 37 tahun itu sudah meraih banyak gelar bersama Juve. Ia sudah mendapatkan tujuh gelar Serie A, satu gelar Coppa Italia, dan enam Piala Super Italia.
"Yang paling memuaskan dari sepak bola adalah berbagi pengalaman dan kemenangan bersama tim, teman satu tim, staf, dan fans," tegasnya.
Sementara itu, di level timnas Buffon juga menorehkan prestasi terbaik. Ia sudah mencatatkan 150 kali penampilan buat Gli Azzurri. Catatan itu merupakan yang terbanyak buat timnas Italia.
Buffon pertama kali dipanggil timnas Italia pada 29 Oktober 1997 saat Italia masih di bawah pimpinan Cesare Maldini. Sejak saat itu, Buffon selalu menjadi langganan untuk menjaga gawang timnas Italia.
Tahun 2006 menjadi momen spesial buat Buffon di timnas Italia. Tampil di Piala Dunia Jerman 2006, Buffon sukses menghantarkan Italia meraih juara dunia untuk yang keempat kalinya.(Ton/Ian)