Liputan6.com, Muenchen - Keputusan mengejutkan Xabi Alonso pada Agustus 2014. Usai membantu Real Madrid meraih trofi Liga Champions ke-10 atau La Decima, gelandang berusia 33 tahun itu memutuskan hengkang setelah lima tahun di Santiago Bernabeu. Xabi memilih Bayern Muenchen sebagai klub barunya.
Di musim pertamanya, Alonso turut andil mengantarkan Muenchen memenangkan gelar Bundesliga Jerman musim 2014-15. Ia menyatakan keputusan pindah ke klub Jerman itu tepat karena membutuhkan tantangan baru.
Baca Juga
"Saya kira begitu," kata Alonso kepada situs resmi Muenchen saat ditanya apakah ia merasa telah membuat keputusan yang tepat meninggalkan Madrid seperti dinukil Soccerway, Jumat (23/10/2015).
Advertisement
"Saya benar-benar menikmati berada di klub sejauh ini. Ini pengalaman yang sangat baik bagi saya dan saya masih berharap untuk memiliki lebih sukses musim ini."
Pemain Timnas Spanyol itu menyangkal jika dirinya tengah mempersiapkan diri untuk pensiun. "Saya merasa baik seperti yang telah saya lakukan sebelumnya dan saya menikmati setiap menit di lapangan. Jika itu tidak terjadi, maka sudah waktunya untuk berhenti," ucapnya.
Alonso kini tengah memfokuskan perhatiannya untuk meniru prestasi Clarence Seedorf. Mantan gelandang Timnas Belanda tersebut memenangkan trofi Liga Champions dengan tiga klub berbeda, yaitu Ajax Amsterdam, Real Madrid, dan AC Milan.
"Untuk memenangkan Liga Champions dengan Bayern Muenchen akan sangat spesial bagi saya," ucap Alonso, yang mengangkat trofi pada 2005 dengan Liverpool dan 2014 bersama Madrid.
"Ini akan menjadi tim ketiga saya untuk memenangkan trofi (Liga Champions), sesuatu yang hanya dicapai Clarence Seedorf." (Bog/Def)
Baca juga:
Intip 22 Sabuk Juara Koleksi Floyd Mayweather Jr