Liputan6.com, Singapura - Persib Bandung berhasil menjadi juara Piala Presiden 2015. Pasukan Djadjang Nurdjaman berhak mengangkat trofi juara usai menang 2-0 atas Sriwijaya FC, Minggu 18 Oktober 2015.
Sukses Persib disambut sukacita oleh warga Jawa Barat. Tak terkecuali penyanyi cantik Anisa Rahma yang berasal dari Bandung. Mantan personel Cherrybelle ini bangga melihat sukses Maung Bandung.
Baca Juga
"Aku sih belom pernah nonton langsung Persib di stadion. Abis aksesnya susah. Tapi saya bangga banget Persib bisa juara Piala Presiden 2015 setelah sebelumnya ISL, " kata Anisa saat ditemui Liputan6.com di Singapura.
Advertisement
Anisa terpaksa tak menonton final Piala Presiden di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), karena dilarang ibunya, Nelmah. Sang bunda khawatir dengan keselamatan putrinya mengingat adanya aksi pelemparan dan pengerusakan mobil dengan pelat D.
"Tante takut banget penimpukan. Soalnya pelat mobil Anisa kan D. Jadinya selama final Piala Presiden di rumah saja. Nonton dari tv, " tutur Nelmah.
Sehari sebelum final Piala Presiden, situasi Jakarta memang memanas. Sekelompok orang melakukan sweeping mobil pelat D. Bahkan mobil polisi dan TNI turut jadi korban. (Def/Bog)*