Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung melengkapi pesta juara Piala Presiden 2015 setelah menumbangkan Malaysia Selection di ajang uji coba, Sabtu (24/10/2015) di Stadion Si Jalak Harupat. Maung Bandung memetik kemenangan dengan skor telak 4-1.
Zulham Zamrun menjadi bintang lapangan Persib di pertandingan ini. Bekas pemain Mitra Kukar ini mampu menjebol gawang Malaysia All Stars dua kali. Pemain asal Ternate itu memang tengah naik daun. Pasalnya, di gelaran Piala Presiden 2015 Zulham memborong dua gelar topscorer sekaligus pemain terbaik.
Menghadapi Malaysia All Stars, Persib tidak butuh waktu lama untuk membuka keran gol. Maung Bandung langsung memimpin melalui gol Rudiyana tiga menit selepas kickoff. Tapi tim besutan Djadjang Nurdjaman ini harus puas gagal menambah keunggulan hingga turun minum. Skor 1-0 untuk keunggulan Persib masih bertahan.
Advertisement
Di babak kedua, Persib mengamuk. Permainan Persib yan tidak berkembang di babak pertama, membuat Djanur menurunkan pemain inti selepas jeda. Makan Konate, Zulham Zamrun, dan Ilija Spasojevic menjadi pilihan sang arsitek. Keputusan sang arsitek terbukti tepat. Zulham memperbelar keunggulan Persib menjadi dua gol.
Persib semakin memperlebar jarak melalui Ilija Spasojevic. Spasogol melepaskan bola melalui tendangan keras tanpa bisa dihadang oleh kiper Malaysia All Stars. Memimpin tiga gol, kubu Maung Bandung semakin percaya diri menambah rekening gol. Zulham sempat mencetak gol lagi, sayang bola yang telah menembus gawang Malaysia All Stars dianulir wasit.
Meski telah tertinggal 0-3, kubu tim tamu tidak menyerah. Mereka tetap berusaha untuk menambah keunggulan. Usaha pemain bintang dari Negeri Jiran membuahkan hasil. Mereka berhasil menggetarkan gawang Shahar Ginanjar untuk mengubah kedudukan menjadi 1-3.
Memasuki menit akhir pertandingan, Zulham kembali menunjukkan kelasnya. Pemain 27 tahun itu kembali menuliskan nama di papan skor setelah mencetak gol di menit 92. Zulham memanfaatkan umpan dari Atep Rizal. Skor 4-1 untuk kemenangan Persib menjadi hasil akhir pertandingan. (Rjp/Bog)*