Liputan6.com, Jakarta - Mantan pembalap Moto2 asal Indonesia, Doni Tata Pradita sudah lama tidak terdengar. Redaksi Liputan6.com kanal Bola akan sedikit membeberkan kehidupan barunya setelah meniggalkan Moto2 tahun 2013.
Meski sudah meninggalkan Moto2, naluri balap Doni Tata belum pudar. Saat ini Doni Tata mengikuti Kejurnas Motorcross dan bergabung dengan MX Malioboro City Racing Team Yogyakarta. Selain masih aktif di dunia balap, dia juga bergelut di dunia bisnis properti.
Baca Juga
- Duo Yamaha Atau Honda Paling Jago di Valencia? Intip Statistiknya
- Siapa Lawan Tersulit Lorenzo, Duo Honda Atau Rossi?
- Seperti Ini Wajah Para Wag's Tanpa Make Up, Masih Naksir?
Pria berusia 25 tahun tersebut juga menceritakan aksi-aksinya ketika masih mengaspal. Rupanya, dia juga pernah melakukan aksi yang sama seperti Valentino Rossi saat 'menendang' Marc Marquez di Sirkuit Sepang, dua minggu lalu. Menurutnya, aksi seperti insiden di Sepang sudah sering terjadi di dunia balap.
Doni Tata juga memprediksi pemenang MotoGP 2015. Menurutnya, Rossi membutuhkan sebuah keajaiban untuk menjuarai balap motor paling bergengsi di dunia ini.(Cak/Ian)
Mau tahu apa saja yang diobrolkan redaksi Liputan6.com bersama Doni Tata? Lihat di video eksklusif ini:
Advertisement