Liputan6.com, Surabaya - Surabaya United tak mencanangkan target muluk-muluk pada turnamen Piala Jenderal Sudirman. Pelatih Surabaya United, Ibnu Grahan menjelaskan target awal anak asuhnya adalah lolos fase grup turnamen yang dihelat Mahaka Sports and Entertainment tersebut.
"Target kami untuk bisa lolos di babak penyisihan grup. Mengingat, Surabaya menjadi tuan rumah di Grup C," kata Ibnu, Minggu (8/11/2015).
Ibnu mengaku akan memaksimalkan status tuan rumah yang disandangnya. Ibnu akan minta anak asuhnya untuk bermain menyerang. "Sebagai tuan rumah kami akan main menyerang," tegas Ibnu.
Menurut Ibnu, para pemainnya sudah mumpuni mempraktikkan permainan menyerang. Karakter bermain anak asuhnya memiliki kombinasi bermain pendek dan panjang, sesuai skema menyerang yang memang diharapkannya.Â
Advertisement
Ia menyebut Hardianto dengan long passing. Sementara Evan Dimas dengan mobilitas tinggi mampu melakukan penetrasi dan suplai bola matang. "Slamet Nurcahyo teknik dribbling yang bagus. Nanti kami kombinasikan antara sentuhan pendek dengan long ball," papar dia.
Selanjutnya Ibnu menerangkan laga ujicoba melawan Bali United adalah untuk mematangkan skema menyerang. "Laga ini untuk mengevaluasi kemampuan tim untuk turnamen nanti," jelasnya.
Surabaya United menjadi tuan rumah Grup C . Grup ini dihuni Surabaya United, Pusamania Borneo, Persela Lamongan, PS TNI dan Persib Bandung. (Dew/Ian)