Sukses

Aguirre Terancam Sanksi

Akibat ulahnya ketika Meksiko berhadapan dengan Panama di ajang Piala Emas CONCACAF, pelatih El Tri, Javier Aguirre terancam dikenai sanksi. Hal tersebut dikonfirmasi Federasi Sepakbola Meksiko (FMF).

Liputan6.com, Mexico City: Akibat ulahnya, pelatih Timnas Meksiko, Javier Aguirre terancam dikenai sanksi. Kejadiannya pada Kamis (9/7) atau Jumat kemarin di Stadion Reliant, Houston, Amerika Serikat.

Dalam pertandingan kedua di Grup C Piala Emas CONCACAF tersebut, Aguirre menendang Ricardo Phillips, pemain Panama, yang tengah berebut bola di pinggir lapangan dekat dengan bangku cadangan El Tri, julukan Timnas Meksiko. Phillips sontak balik menyerang dengan mendorong Aguirre. Atas insiden memalukan tersebut keduanya diusir wasit Joel Aguilar dari El Salvador.

CONCACAF si empunya hajat menyatakan akan mengambil sikap tegas. Sementara menunggu hukuman dari Badan Sepakbola Amerika Utara, Tengah dan Karibia, Federasi Sepakbola Meksiko (FMF) mengungkapkan juga mempersiapkan sanksi tersendiri buat mantan pelatih Atletico Madrid tersebut.

Direktur FMF untuk Tim Nasional, Nestor De La Torre mengatakan pada Reforma, harian di Meksiko bahwa Aguirre bakal mendapat hukuman internal. “Tentu saja kejadian itu sungguh tidak mengenakkan,” kata De La Torre. “Tuan Aguirre akan mendapat ditindak berdasarkan aturan disiplin terkait apa yang dilakukannya.”

Meski sepakan Aguirre tidak mencederai Phillips, De La Torre menyatakan bahwa Aguirre wajib mengikuti  aturan yang berlaku. “Javier (Aguirre) merupakan bagian dari grup, sebuah grup yang memmiki kode etik bersikap. Terdapat aturan yang memang mesti kami ikuti,” pungkasnya. Meski demikian, “Kami tidak akan membunuhnya (baca: memecat Aguirre).”
    Video Terkini