Sukses

Morata Sebut Mental Juventus Meroket Saat Tantang Milan

Juventus akan menjamu AC Milan di Turin, Minggu (22/11/2015) dalam lanjutan Serie A.

Liputan6.com, Turin - Juventus akan menjamu AC Milan di Turin, Minggu (22/11/2015) dalam lanjutan Serie A. Laga ini akan menjadi titik balik kebangkitan Juventus.

Untuk saat ini, Si Nyonya Tua --sebutan Juventus-- berada di posisi ketujuh dengan mengemas 18 poin. Posisi mereka berada satu strip di bawah Milan yang mengumpulkan 20 poin.

"Juventus kontra Milan seperti pertandingan final mengingat posisi kami di klasemen. Partai ini merupakan laga besar. Saya pikir, kedua tim akan bermain dengan kecepatan," imbuh striker Juventus, Alvaro Morata, seperti diberitakan Goal.

Baca Juga

  • Divonis Alergi Telur, Evra Malah Rajin Melahap Ketika di MU
  • Pemain Arsenal Temukan Bahan Bakar Pengganti Bensin
  • Sempat Menghilang, Eks Liverpool Lolos dari Teror Paris



Tim besutan Massimiliano Allegri itu tertinggal sembilan poin dari dua tim yang memuncaki klasemen Serie A, yakni Fiorentina dan Inter Milan. Morata menyebut Si Nyonya Tua masih berpeluang besar meraih Scudetto.

"Kami tidak terlalu jauh dari tim teratas. Di liga lain, mungkin selisih sembilan poin menjadi rintangan yang besar. Namun di Serie A, setiap tim bisa saja kehilangan poin dan saya yakin kami akan kembali memuncaki klasemen," papar mantan striker Real Madrid tersebut.

Morata sangat optimistis karena Si Nyonya Tua sudah menemukan bentuk permainan terbaiknya setelah sempat terpuruk di awal kompetisi. Mental juara pemain Juventus telah kembali.

"Kami sudah kembali menjadi Juventus seutuhnya. Kami sudah menemukan rasa lapar untuk meraih kemenangan. Juventus juga sudah bisa menciptakan ketakutan untuk tim lawan," dia mengakhiri.

Video Terkini