Liputan6.com, Inggris - Kecepatan merupakan salah satu faktor penting bagi pemain sepak bola. Dengan kecepatan yang dimiliki, seorang pemain sepak bola, terutama yang berposisi di sektor penyerangan, punya nilai lebih ketimbang pemain yang lambat.
Kecepatan menjadi semakin penting jika berbicara soal Liga Inggris. Pasalnya, sebagai salah satu liga dengan karakter kick and rush-nya, para pemain yang bermain di Inggris dituntut untuk berlari sepanjang 90 menit.
Mengutip Telegraph, 10 pemain pun tercatat sebagai pemain yang tercepat di Liga Inggris. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya:
10. Cameron Jerome (Norwich City) 34,97 km/jam
Striker Norwich City, Cameron Jerome memang tidak setenar striker lain seperti Diego Costa atau Alexis Sanchez. Namun siapa sangka, namanya masuk ke dalam 10 besar pemain tercepat di Liga Inggris.
Sebagai seorang striker, Jerome dikenal sebagai tipe striker yang punya kekuatan dalam hal kekuatan fisik ketimbang kecepatan murni.
Advertisement
9. Joshua King (Bournemouth) 34,99 km/jam
Satu lagi nama yang mengejutkan selain Jerome. Ya, Joshua King adalah pemain tercepat nomo sembilan di Liga Inggris. Pemain yang berposisi di sektor sayap ini mampu mencapai kecepatan maksimal hingga 34,99 kilometer per jam!
Sayangnya, King belum mampu memberikan efek signifikan terhadap Bournemouth. Dari 10 penampilan, dia belum menyumbang satu gol pun.
Winger Manchester City Masuk Daftar
8. Victor Moses (West Ham United) 35 km/jam
Dibuang dari Chelsea dan Liverpool bukan berarti Moses adalah pemain kacangan. Terbukti, di West Ham, Moses mampu mengukuhkan namanya sebagai salah satu pilar utama pilihan manajer West Ham, Slaven Bilic.
Hal tersebut tak terlepas dari kecepatan yang dimiliki Moses. Menurut data, kecepatan Moses bisa mencapai 35 kilometer per jam.
7. Marc Albrighton (Leicester City) 35 km/jam
Satu dari tiga pemain Leicester City yang ada di jajaran 10 besar pemain tercepat. Tak hanya soal kecepatan, Albrighton dinilai sebagai pemain yang efisien.
Whoscored mencatat, pemain sayap berusia 25 tahun ini sudah menyumbang empat assists dan satu gol. Albrighton juga pemain yang selalu dipilih manajer Claudio Ranieri dengan catatan 12 penampilan.
6. Jesus Navas (Manchester City) 35,6 km/jam
Namanya memang tak sering dielu-elukan suporter City ketimbang Yaya Toure atau Sergio Aguero. Namun Navas ternyata merupakan pemain tercepat keenam di Liga Inggris musim ini.
Hanya saja, Telegraph mencatat, Navas memiliki kekurangan dalam hal penyelesaian akhir. Terlepas dari hal itu, Navas toh tetap menjadi pilihan manajer Manuel Pellegrini di musim ini.
Advertisement
Bek Tottenham Hotspur Masuk Daftar
5. Billy Jones (Sunderland) 35.07 km/jam
Posisi bek sayap menuntut kecepatan dan Billy Jones punya hal itu. Bek Sunderland ini mampu mencapai kecepatan maksimal yakni 35,7 kilometer per jam.
Tak ayal, hal tersebut membuatnya sulit untuk dilewati para pemain lawan. Dari catatan statistik, Billy Jones total rata-rata membuat 3,2 tekel per pertandingan.
4. Kyle Walker (Tottenham Hotspur) 35,09 km/jam
Permainan Kyle Walker selalu menjadi sasaran kritik di beberapa musim belakangan. Lepas itu, ada satu hal yang orang-orang tak akan bisa mengkritiknya. Kecepatan. Walker adalah pemain tercepat nomor empat di Liga Inggris musim ini.
3. Divock Origi (Liverpool) 35,15 km/jam
Masuknya Jurgen Klopp ke Liverpool membawa angin segar buat Origi. Ya, setelah menjalani masa pinjaman sewaktu Liverpool di bawah Brendan Rodgers, Origi kembali ke Liverpool.
Meski belum terlalu mengilap, bukan tidak mungkin, Origi akan bersinar jika merujuk pada sosok Klopp yang pandai memoles pemain muda. Apalagi, Origi punya faktor penunjang yakni kecepatannya.
Mesin Gol Leicester City
 2. Jeffrey Schlupp (Leicester City) 35,26 km/jam
Siapa bek kiri tercepat di Liga Inggris? Jawabannya adalah Schlupp. Namanya mampu mengalahkan nama-nama tenar seperti Cesar Azpilicueta dari Chelsea atau Aleksandar Kolarov dari Manchester City.
1. Jamie Vardy (Leicester City) 35,44 km/jam
Jamie Vardy sedang menjadi buah bibir lantaran muncul sebagai topskor sementara Liga Inggris. Apa kekuatan utama Vardy hingga mampu mencapai prestasi tersebut?
Tak lain dan tak bukan, kecepatan adalah kekuatannya. Sebagai seorang stirker, Vardy mampu mencapai kecepatan 35,44 kilometer per jam. Dengan kecepatan seperti itu, Vardy jelas punya keunggulan dibanding bek-bek lawan. (Win/Rco)
Advertisement