Sukses

Jelang El Clasico, Legenda Barca Sebut CR7 Bantu Messi

"Messi tidak bisa memenangkan 4 gelar Ballon d'Or tanpa adanya Ronaldo," papar Xavi.

Liputan6.com, Barcelona - Umumnya, semua orang di dunia selalu mengatakan kalau bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo selalu bersaing dengan pemain Barcelona, Lionel Messi dalam berbagai hal. Bahkan, keduanya disebut sebagai pemain terbaik dunia saat ini.

Namun hal itu tidak ada di pikiran legenda Los Blaugrana (julukan Barcelona), Xavi Hernandez. Menurutnya, CR7 --sapaan Ronaldo-- selalu membantu Messi.

"Messi bisa saja berdiri sendiri sebagai pemain terbaik dalam sepanjang sejarah sepak bola. Namun, dia tidak bisa memenangkan 4 gelar Ballon d'Or tanpa adanya Ronaldo," papar Xavi, seperti dikutip dari The Sun.

"Saya tidak berpikir kalau Ronaldo yang memenangkan persaingan ini. Mereka itu saling termotivasi," sambung pria asal Spanyol tersebut.

Baca Juga

  • Menakar Kemampuan Sirkuit Sentul Sambut Valentino Rossi Cs
  • Termakan Omongan, Iwan Setiawan Mundur dari PBFC
  • Yamaha Pakai Rossi-Lorenzo di MotoGP 2016, Tapi...
  • Suarez: Neymar Cetak Hattrick di El Clasico


Ronaldo dan Messi akan saling berhadapan pada Sabtu (21/11/2015) waktu setempat. Mereka akan bertempur dalam laga El Clasico yang berlangsung di Santiago Bernabeu Stadium.

Xavi memprediksi laga El Clasico itu akan dimenangkan oleh Barcelona jika Messi bermain. Bintang asal Argentina itu memang masih diragukan untuk bermain karena baru pulih dari cedera lutut.

"Saya seorang penggemar Barcelona. Jadi, saya berharap mereka yang menang. Kedua tim berada di tingkat yang sama jika Messi tidak bermain," ungkap dia.

"Memang sangat sulit meraih kemenangan di Bernabeu tanpa kehadiran Messi. Tapi saya merasa Barcelona berada dalam kondisi terbaik dan bisa meraih hasil maksimal," pria berusia 35 tahun itu mengakhiri. (*)