Sukses

Kemenangan Dramatis MU Jadi Pesan kepada Kompetitor

MU baru bisa memastikan kemenangan di masa injury time.

Liputan6.com, Manchester - Winger Manchester United (MU) Jesse Lingard menegaskan, kemenangan dramatis timnya atas Watford, akhir pekan lalu, jadi pesan kepada para pesaing Setan Merah. MU, kata  Lingard, akan habis-habisan mengejar gelar juara Liga Inggris musim ini.

MU menang dramatis 2-1 di markas Watford, Sabtu (21/11/2015). Dalam laga itu, Setan Merah bekerja keras sepanjang laga. Pasukan Louis van Gaal baru bisa mencetak gol kemenangan di masa injury time setelah tendangan Bastian Schweinsteiger berbelok masuk ke gawang akibat menyentuh tubuh striker Troy Deeney.

Baca Juga

  • Istri Martial Bikin Blunder di Instagram
  • 5 Pemain Korban Rasisme
  • Madrid Hancur di El Clasico, Anak Mourinho Posting Foto Sindiran

"Itu bentuk pesan kepada tim lain, yang melihat bagaimana cara kami menang. Kemenagan seperti itu akan memberikan tekanan pada mereka," kata Lingard di situs resmi klub.

"Itu adalah cara yang bagus untuk mengakhiri pertandingan. Aku pikir itu adalah pertandingan agresif. Kondisi kami tidak membantu, tapi kami terus menjaga konsentrasi dan mendapatkan kemenangan."

"Sisa pertandingan masih banyak, dan saat ini banyak pemain kami yang cedera. Tapi kami harus beradaptasi dengan keadaan ini. Selama kami terus menang dan mampu melewati periode natal, aku pikir kami akan baik-baik saja," ucap Lingard.

Berkat kemenangan itu, Setan Merah duduk di peringkat dua klasemen dengan 27 poin. Juan Mata dan kawan-kawan tertinggal satu angka dari Leicester City di puncak klasemen. (Jon/Rco)

Aksi bomber Manchester United, Jesse Lingard di laga kontra CSKA Moskow, di Stadion Old Trafford, Selasa (3/11/2015). Ia menjadi satu di antara pemain muda menonjol di Setan Merah musim ini. (Reuters/Darren Staples)

  • Jesse lingard merupakan pemain sepak bola profesional Inggris yang bermain sebagai pemain sayap di Manchester United.
    Jesse lingard merupakan pemain sepak bola profesional Inggris yang bermain sebagai pemain sayap di Manchester United.

    Jesse Lingard

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

Video Terkini