Liputan6.com, Jakarta - Dua kota dipastikan akan menjadi tuan rumah babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman 2015. Menurut CEO Mahaka Sports and Entertainment, Hasani Abdulgani selaku operator turnamen, kedua kota tersebut adalah Sleman dan Solo.
"Benar, Solo dan Sleman akan menjadi tuan rumah," kata Hasani saat dikonfirmasi Liputan6.com, Kamis (2/12/2015).
Baca Juga
Hasani menambahkan, pemilihan Sleman dan Solo tentu bukan tanpa alasan. Meski tidak satupun satupun peserta babak 8 besar dari kota tersebut, pihaknya bakal lebih terbantu bila babak 8 besar digelar di kedua kota tersebut.
Advertisement
Baca Juga
- 2 Faktor Penyebab Persib Melempem di Piala Jenderal Sudirman
- Karier Meredup, Rooney Disarankan Pindah ke Klub Rival
- Tanpa Messi-Ronaldo, Ini Daftar 10 Pemain Tercepat FIFA 16
"Alasan kami memilih dua kota tersebut karena tempatnya netral," kata Hasani. "Langkah ini juga memudahkan suporter Arema dan Persija yang ingin datang mendukung. Karena dua tim ini yang mempunyai basis penonton yang banyak," beber Hasani.
Selain itu lokasi Solo dan Sleman yang berada di Jawa Tengah juga memudahkan klub-klub yang berasal dari pulau Jawa. "Merasa adil jika bermain di tengah-tengah," beber Hasani.
Setelah menetapkan kedua kota ini, akhir pekan ini Mahaka akan melakukan pemeriksaan terhadap kelayakan stadion di kedua kota tersebut, yakni Stadion Maguwoharjo di Sleman dan Stadion Manahan di Solo. Â