Liputan6.com, Selangor - Andik Vermansyah tidak berhenti membuat kehebohan di Malaysia. Kali ini pemain timnas Indonesia itu menyamar jadi kakek-kakek dan menunjukkan kebolehannya menggocek si kulit bundar.
Dalam video berdurasi hampir tiga menit ini, Andik menyamar menjadi kakek yang sedang berkelana di Malaysia. Sembari berjalan-jalan ia menunjukkan skill jugglingnya.
Lalu tibalah Andik di suatu lapangan futsal. Ia langsung bergabung dengan beberapa orang yang sedang bermain.
Awalnya Andik dicemooh karena melakukan gol bunuh diri. Namun akhirnya dengan skill tinggi, Andik langsung memperlihatkan aksinya.
Ia menggocek bola, meliuk-liuk melewati lawannya sebelum mencetak gol dengan cara yang indah. Pada akhir video ia pun membuka kedok samarannya dan membuat decak kagum semua yang hadir.
Andik bergabung dengan Selangor sejak dua tahun lalu. Ia sudah mencetak 25 gol dari 45 laga.
Â
Advertisement