Sukses

Aksi Wijnaldum Paksa Liverpool Telan Kekalahan

The Reds takluk melalui gol bunuh diri Martin Skrtel dan sontekan Georginio Wijnaldum di babak kedua.

Liputan6.com, Newcastle - Liverpool harus mengakhiri tren kemenangan dalam empat laga terakhir saat melawan Newcastle United, Minggu (6/12/2015) di St James'Park. The Reds takluk melalui gol bunuh diri Martin Skrtel dan sontekan Georginio Wijnaldum di babak kedua.

Bertindak sebagai tim tamu, Liverpool justru mengambil inisiatif serangan. Tercatat tiga tendangan penjuru langsung didapat The Reds dalam dua menit pertama.

Tempo laga justru melambat hingga menit ke-15. Itu sebabnya bola hanya berkutat di lapangan tengah tanpa ada peluang emas tercipta.

Kemelut sempat terjadi di gawang Newcastle pada menit ke-20. Namun sontekan Christian Benteke di mulut gawang The Magpies malah melambung jauh.

Peluang pertama Newcastle baru didapat pada menit ke-31. Tapi Papiss Cisse yang sudah berdiri bebas di dalam kotak penalti sudah lebih dulu dinyatakan offside.

Mbemba punya peluang terakhir bagi tuan rumah di babak pertama. Tapi sundulannya memanfaatkan tendangan penjuru masih tipis di atas gawang Liverpool.

2 dari 2 halaman

Babak Kedua

Peluang pertama di babak kedua dimiliki Newcastle pada menit ke-50. Sayangnya sepakan Georginio Wijnaldum memanfaatkan umpan silang Moussa Sissoko tidak tepat sasaran.

Sama seperti babak pertama, tempo pertandingan juga tidak berubah di babak kedua. Kedua tim lebih sering berkutat di tengah lapangan sehingga minim tercipta peluang.

Pendukung tuan rumah akhirnya bergemuruh pada menit ke-68. Aksi individu menawan dari Wijnaldum di dalam kotak penalti diakhiri dengan tendangan keras membentur kaki Martin Skrtel sehingga bola berbelok arah. Newcastle pun unggul 1-0.

Daniel Sturridge yang baru turun di babak kedua punya peluang pada menit ke-74. Tapi tendangannya dari dalam kotak penalti masih melenceng dari gawang.

Liverpool terus menekan pertahanan tuan rumah untuk mengejar ketinggalan. Tapi keasyikan menyerang membuat The Reds lengah.

Memanfaatkan serangan balik, Sissoko yang berlari kencang di sisi kiri pertahanan The Reds memberikan umpan silang pada Wijnaldum yang berdiri bebas di tengah. Meski Sigmon Mignolet coba menutup ruang tembak, namun ketenangan Wijnaldum membuat bola meluncur mulus masuk ke gawang. Skor 2-0 untuk Newcastle tidak berubah hingga akhir laga.


Newcastle (4-4-1-1): Elliot, Janmaat, Mbemba, Coloccini, Dummett, Sissoko, Anita, Colback/Gouffran (77), Wijnaldum, De Jong/Perez (68), Cisse/Thauvin (82)

Liverpool (4-3-3): Mignolet, Clyne, Skrtel, Lovren, Moreno, Lucas, Allen, Milner, Ibe/Origi (75), Firmino/Sturridge (62), Benteke/Lallana (62)