Sukses

Kurang Tenang, Tontowi/Liliyana Dikalahkan Pasangan Suami-Istri

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir harus menang di dua laga sisa Grup A jika ingin lolos ke semifinal BWF Dubai World Superseries Finals 2015.

Liputan6.com, Dubai - Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir gagal meraih kemenangan di laga pertama Grup A BWF Dubai World Superseries Finals 2015. Ganda campuran terbaik Indonesia itu takluk dari pasangan suami-istri asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, dengan skor 21-17, 11-21, dan 22-24.

"Kami mainnya kurang tenang. Buangan-buangan kami kurang mikir di lapangan. Terutama untuk buangan ke cowoknya (Chris Adcock), kami kayak ngasih sambungan yang enak buat dia. Buangan bola kami tidak menyusahkan lawan. Jadi kami ketekan terus posisinya," kata Liliyana usai pertandingan di Hamdan Sports Complex, Dubai, Rabu (9/12/2015) malam WIB.

Baca Juga

  • Hendra/Ahsan Raih Kemenangan Pertama di Superseries Finals
  • Greysia/Nitya Raih Kemenangan Penting di Superseries Finals
  • 5 Hal yang Membuat Ancelotti Layak Latih MU

Dua pasangan ini sebelumnya sudah sembilan kali berhadapan. Tontowi/Liliyana sebenarnya masih unggul 7-2 dalam catatan pertemuannya. Di dua pertemuan terakhir, Tontowi/Liliyana bahkan selalu menang dua game langsung. Sayang, kali ini Juara Dunia 2013 itu gagal merebut kemenangan yang sama.

Selanjutnya, Tontowi/Liliyana akan menghadapi pasangan Hong Kong Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah. Di pertandingan tersebut, Tontowi/Liliyana wajib menang untuk memperoleh peluang lolos ke semifinal.

“Sejauh ini posisi masih merata. Karena masih pertandingan pertama. Kami mau berusaha lagi di dua pertandingan berikutnya. Dengan pasangan Hong Kong juga tidak boleh lengah, karena kami juga pernah kalah," ucap Liliyana.

"Tapi, menang di pertemuan terakhir tentu membuat kami lebih percaya diri. Tapi, tadi mereka juga bisa mengalahkan Zhang/Zhao, jadi kami harus lebih waspada."

"Untuk besok saya harus lebih percaya diri lagi. Karena tadi ada beberapa kali saat mau poin, saya masih belum yakin," ujar Tontowi menambahkan.