Sukses

Kembaran Zulham Zamrun Siapkan 'Senjata' Ampuh Lawan Persipura

Zulvin Zamrun ingin cetak gol lawan Persipura sore nanti.

Liputan6.com, Sleman: Bek sayap Pusamania Borneo FC (PBFC), Zulvin Zamrun mengaku sudah punya senjata ampuh untuk melumpuhkan Persipura sore nanti pada lanjutan babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman. Senjata ampuh yang dimaksud yaitu maksimalkan bola mati setiap ada kesempatan.

Zulvin mengaku sangat ingin cetak gol, meski tak terobsesi."Mudah mudahan besok bisa cetak gol, entah siapapun itu yang cetak gol asal bisa memenangkan pertandingan.Kami cukup berbahaya di bola mati karena punya Goran, Hamka, Jajang dan Febri," katanya.

Baca Juga

  • Dipecat Chelsea, Mau ke Mana Mou?
  • 5 Pelatih yang Pantas Gantikan Mourinho di Chelsea
  • 38 Pembalap Roda Dua dan Empat Raih IMI Award

Zulvin mengaku kondisi lapangan akan mempengaruhi pertandingan terutama saat hujan. Pasalnya kondisi cuaca saat ini memang sedang musim hujan. Namun begitu kualitas lapangan di Stadion Maguwoharjo sangat bagus sehingga ia justru merasa nyaman bermain dengan kualitas rumput yang bagus.

"Lapangan sangat mendukung pertama kita coba rumput tebal pas main rumput sudah dipotong sudah agak ringan. Cuma yang bermasalah itu kita main saat hujan. Sangat sulit buat pemain karena licin," katanya.

Sementara itu Bento Madubun Media Officer Persipura mengatakan timnya sudah siap menghadapi pertandingan besok. Menurutnya timnya harus menang untuk menjaga asa ke babak selanjutnya. Semua pemain juga sudah siap unyuk meraih hasil positif di laga besok.

"Tidak banyak perubahan dilakukan, persipura akan bermain seperti biasa. Pelatih sudah menyiapkan pemain pengganti untuk posisi Imanuel Wanggai dan Bio pauline yang tidak bisa main karena akumulasi kartu," ujarnya.