Sukses

Figo Sebut Calon Kuat Pelatih Baru Madrid

Figo juga yakin mantan rekan setimnya itu, mau menerima tugas di klub dengan tekanan kerja paling tinggi.

Liputan6.com, Madrid - Mantan bintang Real Madrid Luis Figo menilai  Zinedine Zidane adalah pelatih masa depan Los Blancos. Zidane disebut-sebut pantas menggantikan pelatih saat ini Rafael Benitez.

Seperti diketahui Benitez telah mengalami hubungan yang kurang nyaman dengan fans menyusul kekalahan memalukan dari rival beratnya Barcelona di laga Clasico November lalu.

Namun, popularitas mantan manajer Liverpool ini sedikit terangkat setelah Madrid mencatat beberapa kemenangan berikutnya, termasuk saat melumat Rayo Vallecano 10-2.

Baca Juga

  • Top 3: Pemain Buruan MU Menarik Perhatian
  • Membangkang, Bintang Madrid Diminta Duduk Manis di Tribun
  • Jovetic: Inter Tidak Tabu Bicara Scudetto!


Meski begitu, rumor penggantian pelatih terus berlanjut. Dan, Zidane, yang kini melatih  Madrid Castilla disebut-sebut sebagai penggantinya.

Figo juga yakin mantan rekan setimnya itu, mau menerima tugas di klub dengan tekanan kerja yang paling tinggi di dunia sepakbola.

"Saya kira begitu, itu salah satu tujuannya," kata Figo. "Sekarang ia [Zidane] melatih tim kedua, dan satu hari akan menjadi pelatih tim pertama," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Enam Calon Pelatih

Disinggung soal keadaan Benitez, Figo mengatakan Madrid adalah klub yang dituntut selalu menang. "Jadi itu tergantung pada orang yang mengambil keputusan jika mereka akan memberinya lebih banyak waktu atau tidak."

Sebelumnya, presiden Madrid Florentino Perez dilaporkan tengah mencari alasan atau dasar untuk menyingkirkan Benitez. Intrik dan permasalahan yang sedang terjadi memungkinkan klub untuk mengambil keputusan untuk menendang Benitez.

Menurut laporan AS, selain berbagai persoalan tersebut, kehendak para fans Madrid, termasuk sebuah jajak pendapat dari anggota klub, bisa mempengaruhi keputusan itu.

Jose Mourinho, Pep Guardiola, Manuel Pellegrini, Carlo Ancelotti, Arsene Wenger dan Zinedine Zidane adalah enam pelatih yang memiliki potensi untuk diajukan. AS juga mengklaim bahwa jajak pendapat itu dirancang untuk menetukan dua pilihan antara Mourinho dan Zidane disamping empat pelatih lainnya.

Video Terkini