Sukses

Valencia Vs Madrid: Kovacic Starter, James Cadangan

Kovacic akan bekerja sama dengan Toni Kroos dan Luka Modric untuk menyuplai bola ke lini depan.

Liputan6.com, Valencia - Real Madrid tandang ke Valencia pada lanjutan pertandingan La Liga di Mestalla, Senin (4/1/2016) dinihari WIB. El Real akan mengandalkan Mateo Kovacic di laga ini.

Pelatih Rafael Benitez lebih memilih Kovacic di lini tengah ketimbang James Rodriguez yang ia simpan di bangku cadangan. Kovacic akan bekerja sama dengan Toni Kroos dan Luka Modric untuk menyuplai bola ke lini depan.

Di belakang, Los Blancos mengandalkan duet Sergio Ramos dan Pepe. Keduanya bertugas meredam serangan-serangan tuan rumah.

Susunan Pemain
Valencia: Jaume; Barragan, Abennour, Santos, Orban; Parejo, Andre Gomes, Danilo; Cancelo, Alacer, De Paul
Real Madrid: Navas; Danilo, Ramos, Pepe, Marcelo; Kroos, Modric, Kovacic, Ronaldo, Benzema, Bale

Video Terkini