Sukses

Stadium Bidik Empat Besar di IBL 2016

Stadium musim ini diperkuat Pringgo.

Liputan6.com, Jakarta- Klub basket Stadium Happy 8 Jakarta memasang target lolos ke Empat Besar (Final Four) Indonesian Basketball League (IBL) 2016 yang dimulai 9 Januari mendatang.

Manajer Stadium Gagan Rachmat menilai target tersebut bisa dicapai. Pasalnya Stadium di NBL Indonesia 2014-2015 sukses melaju ke babak Empat Besar. Dengan tambahan pemain baru, Gagan pede prestasi tahun sebelumnya bisa diulang.

Baca Juga

  • Syarat agar MU Bisa Dapatkan Bale
  • Salip MU, Liverpool Dapatkan Kiper 16 Tahun
  • Guardiola Goda MU, City, dan Chelsea


"Target empat besar realistis. Melihat peta kekuatan yang ada, kami sangat optimistis bisa mencapainya. Namun kami harus bekerja keras untuk mencapai semua itu," kata Gagan dalam launching tim Stadium di Exodus, Kuningan City, Rabu (6/1/2016).

Di IBL 2016, Stadium mendapat tambahan amunisi di sektor big man yang merupakan sentral permainan tim ini. Mereka berhasil merekrut mantan pemain Aspac, Pringgo Regowo.

Kehadiran Pringgo membuat Stadium punya banyak stok big man seperti Valentino Wuwungan, Ruslan, Wijaya Saputra, I Gusti Ngurah Putra Negara hingga Papin Robertus Nadapdap.

"Kami senang bisa mendapatkan Pringgo usai turnamen pemanasan lalu. Saya berharap dia dapat segera beradaptasi dengan sistem permainan Stadium," tutur Andre Yuwadi, pelatih Stadium.

Stadium juga memiliki pemain naturalisasi di musim baru ini yakni John Michael Dagatan Noble. Pemuda asal Filipina itu sedang dalam proses naturalisasi.

"Prosesnya sudah 80 persen. Di basket lebih sulit ketimbang sepak bola. Kami yakin jika lancar John sudah bisa turun di Seri II," imbuh Gagan.


Video Terkini