Sukses

Spurs Rebut Kemenangan Kedelapan Beruntun

Aldridge di laga ini membukukan double-double.

Liputan6.com, Brooklyn- San Antonio Spurs meraih kemenangan kedelapan beruntun di lanjutan NBA. Spurs mencukur Brooklyn Nets 106-79, Selasa (12/1/2016) siang WIB.

Laga ini merupakan partai pertama Nets setelah pelatih Lionel Hollins dipecat dan digantikan general manager Billy King. Perubahan ini belum memberi dampak positif.

Baca Juga

  • Sebelum Pensiun, Ronaldo Bidik 1000 Gol
  • Hadiri Ballon d'Or 2015, Setelan Jas Messi Tetap Mencolok
  • Bela Espanyol, Evan Dimas Bakal Digaji La Liga


Nets tak kuasa menahan kedigdayaan Spurs. Meski sempat memberikan perlawanan sengit, Nets kesulitan menahan kolektivitas Spurs yang dimotori LaMarcus Aldridge.

Aldridge dalam laga ini mencetak double-double dengan 25 poin dan 11 rebound. Sedangkan Kawhi Leonard menambahkan 17 poin untuk Spurs.

Jauhnya margin keunggulan Spurs membuat pelatih Gregg Popovich memberi kesempatan pemain-pemain cadangan main cukup lama. Boban Marjanovic sukses membukukan 13 poin.

Kemenangan kedelapan beruntun ini membuat Spurs terus membayangi Golden State Warriors di klasemen Wilayah Barat. Spurs memiliki catatan 33-6, sedangkan Warriors 36-2.

Video Terkini