Sukses

Perpanjang Kontrak, Ivanovic Batal ke Inter Milan

Branislav Ivanovic akhirnya sepakat dengan perpanjangan kontrak selama satu musim lagi.

Liputan6.com, London - Bek sayap Chelsea Branislav Ivanovic akhirnya sepakat dengan perpanjangan kontrak selama satu musim lagi. Perpanjangan kontrak dilakukan untuk memagari sang pemain yang kabarnya baru saja menerima proposal tawaran dari klub-klub besar Eropa.

Baca Juga

  • Bale Bawa Kabar Baik untuk MU
  • Van Gaal: MU Memang Membosankan!
  • Mueller Ungkap Alasan Tolak Rp 1,5 Triliun dari MU

Dikutip dari The Sun pada Selasa (12/1/2016) siang,  Ivanovic sudah disodorkan proposal pra-kontrak dari dua klub Serie A, Inter Milan dan Fiorentina. Selain itu, pemain timnas Serbia tersebut merupakan target transfer AC Milan dan Galatasaray dari Turki musim dingin ini.

Lebih detail, dalam kontrak tersebut dijelaskan soal opsi perpanjangan musim bila sang pemain dimainkan dalam sejumlah pertandingan. Selain Ivanovic, ada nama bek Gary Cahill juga yang telah meneken kontrak empat tahun sebelum sang pemain merayakan ulang tahunnya ke-30 bulan lalu.

Di bawah manajer caretaker Guus Hiddink, tampaknya sejumlah nama senior kembali mendapat kepercayaan. Contohnya John Terry (35) yang kemungkinan besar bertahan lebih lama di Stamford Bridge. Hiddink yakin Terry bisa bermain baik musim depan.

"Saya harus mengatakan dia tampak sehat secara fisik, tetapi juga yang terpenting dia sangat segar hingga paruh musim ini. Maksud saya segar secara pikiran," tutur Hiddink.

"Dia sangat bersemangat untuk berlatih setiap hari, untuk bermain. Tentu saja satu hari tubuh akan mengatakan 'hey, perlambat sedikit', tapi saya tidak melihat itu dalam Terry," pungkasnya.

  • Branislav Ivanovic adalah pesepakbola profesional Serbia yang bergabung di klub Chelsea dan tim nasional Serbia di posisi bek kanan.
    Branislav Ivanovic adalah pesepakbola profesional Serbia yang bergabung di klub Chelsea dan tim nasional Serbia di posisi bek kanan.

    Branislav Ivanovic

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.

    AC Milan