Sukses

Dejan Masih Galau Tentukan Turnamen untuk Persib

Mantan pelatih Persipasi Bandung Raya (PBR) tersebut sedang fokus menata Persib dan menerapkan program latihan yang diinginkannya.

Liputan6.com, Bandung - Dejan Antonic mengaku belum memikirkan turnamen manapun yang bakal diikuti oleh tim Persib Bandung sejak ditangani dirinya. Mantan pelatih Persipasi Bandung Raya (PBR) tersebut sedang fokus menata Persib dan menerapkan program latihan yang diinginkannya.

Baca Juga

  • 10 Tendangan Geledek Paling Kencang di Sepak Bola Dunia
  • 'Messi Kantong Keresek' Bakal Ikuti Jejak Martunis?
  • Rahasia Kebangkitan Manchester United

"Aku lihat ada beberapa turnamen di depan. Aku kemarin baru datang dan masih ada beberapa hari ke depan. Aku mau pikir-pikir dan lihat-lihat (turnamen mana yang akan diikuti)," kata Dejan.

Namun, dirinya memberikan sedikit bocoran jika nantinya Persib bakal mengikuti turnamen dengan jangka waktu yang tidak lama. Dalam turnamen tersebut dirinya berencana untuk melihat kekuatan tim skuat Maung Bandung yang kini dihuni banyak pemain muda.

"Kalau mau pilih turnamen yang tidak berat sekali karena kalau kita lihat kondisi sekarang, aku pikir kita lebih bagus untuk fokus ke tim kita dulu baru pilih satu atau dua turnamen."

"Kita coba lihat kondisi pemain seperti apa karena kita fokus ke liga. Aku baru datang ke sini, aku harus tahu siapa-siapa (pemain) mungkin aku ganti-ganti beberapa posisi dari beberapa pemain, tapi tentu saja cuma bisa lihat kalau ada uji coba," tutupnya.

Dejan Antonic berpose di depan logo Persib Bandung (Okan Firdaus/Liputan6.com)

Video Terkini