Sukses

Resmi, Roma Dapatkan Sayap Timnas Argentina

Tim Serigala Ibukota meminjam Diego Perotti dari Genoa hingga pertengahan tahun depan.

Liputan6.com, Roma - Roma mendapatkan pengganti Gervinho yang hengkang ke klub Hebei China Fortune. Tim Serigala Ibukota meminjam Diego Perotti dari Genoa hingga pertengahan tahun depan.

Dalam klausa peminjaman itu disebutkan juga Roma bisa meminang Perotti jika penampilannya memuaskan. Asalkan sayap timnas Argentina itu ditebus dengan harga sembilan juta euro.

Baca Juga

  • Rod Stewart Bantu Klub Ini Renovasi Stadion yang Banjir
  • Lirik Conte, Chelsea Pernah Ditangani 4 Arsitek Asal Italia
  • Takut Diserbu Fans, Van Gaal Gandakan Personel Keamanan di Rumah



Perotti sudah tiba di kota Roma sejak Minggu (31/1/2016). Namun ia baru selesai menjalani tes medis pada Senin dan langsung ikut sesi latihan bersama pemain lain.

"AS Roma dengan bangga mengumumkan peminjaman Diego Perotti hingga 30 Juni 2017. Klub telah setuju meminjamnya dari Genoa dengan biaya satu juta euro," bunyi pernyataan resmi Roma.

"Peminjaman ini disertai opsi permanen pada musim 2017/18 tergantung dari penampilannya," katanya menambahkan.

Perotti sendiri sangat antusias bisa membela Roma. Perotti menjadi pemain baru ketiga Roma setelah Stephan El Shaarawy dan Ervin Zukanovic.

"Ini langkah besar dalam karier saya. Tentu saja saya senang bisa bergabung dengan klub sebesar Roma," kata Perotti.