Sukses

Kobe Gemilang, Lakers Akhiri 10 Kekalahan Beruntun

Kobe mencetak tujuh tembakan tiga angka.

Liputan6.com, Los Angeles- Los Angeles Lakers berhasil mengakhiri 10 kekalahan beruntun di NBA 2015/2016. Permainan gemilang Kobe Bryant membantu Lakers menang 119-115 atas Minnesota Timberwolves, Rabu (3/2/2016) pagi WIB.

Pada pertandingan di Staples Center itu, Kobe menjadi bintang lapangan dengan torehan 38 poin. Ini menjadi perolehan poin tertinggi Kobe musim ini. Total Kobe melesakkan tujuh tembakan tiga angka.

Baca Juga

  • Klasemen Liga Inggris: Spurs Gusur Arsenal, MU Mengancam
  • Jadwal Siaran Langsung Bola 3-4 Februari 2016
  • 10 Transfer Termahal di Liga Inggris


Di kuarter pertama, pertarungan Lakers dengan Timberwolves berlangsung ketat. Lakers cuma bisa unggul satu poin saja dari sang tamu.

Lakers mengamuk di kuarter kedua. Mereka melesakkan 39 poin sehingga saat jeda memimpin 14 poin.

Timberwolves bangkit di kuarter tiga dan empat. Dalam kondisi tertekan, Kobe menunjukkan mental juaranya. Dia melesakkan 14 poin di lima menit terakhir sehingga Lakers bisa mempertahankan keunggulannya.

"Saya sangat mengapresiasi Kobe tampil seperti ketika dia masih berusia 20 tahunan," puji pelatih Lakers Byron Scott.

Selain Kobe, rookie D'Angelo Russell juga tampil ciamik dengan sumbangan 18 angka. Di kubu Timberwolves, Andrew Wiggins padahal juga sudah bermain gemilang dengan meraih 30 poin.

Video Terkini