Liputan6.com, Madrid - Fabio Capello menolak klaim yang menyatakan bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo telah melewati masa keemasan. Bahkan, eks pelatih Madrid itu menilai kapten timnas Portugal tersebut masih dalam performa terbaiknya hingga tiga tahun ke depan.
Baca Juga
- 5 Bintang Ini Kariernya Rusak di Madrid
- 5 Pemain Timnas Indonesia Keturunan Tionghoa
- Calon Penerus Terry Jadi Tumbal Hasil Imbang Chelsea Lawan MU
Seperti diketahui, Ronaldo sudah mencetak 19 gol dalam 23 pertandingan La Liga Spanyol sejauh musim ini. Namun torehan itu masih jauh jika dibandingkan dengan debut Ronaldo bersama Madrid tujuh tahun silam.
Pemain berusia 31 tahun itu mengakui akan kembali mempertimbangkan opsinya setelah dua tahun lagi di Santiago Bernabeu. Namun, Capello menilai Ronaldo masih jauh dari kata habis.
Advertisement
"Cristiano Ronaldo memiliki tiga tahun lagi di puncak sepak bola, itu mudah. Dia akan memiliki lebih banyak pengalaman," ujar Capello kepada Cadena Cope, Senin (8/2/2016).
"Dia sangat menjaga dirinya sendiri dan dia bisa bermain hingga usia 34 tahun dengan mudah. Yang tidak mudah adalah mencari pencetak gol seperti dirinya," ucap Capello lagi.
Ronaldo kesulitan mencetak gol saat Madrid menang 2-1 atas Granada dalam lanjutan La Liga Spanyol pada akhir pekan lalu. Ia mencetak lima gol dalam lima laga terakhir berkat hattrick ke gawang Espanyol dan dua gol ke gawang Sporting Gijon.