Liputan6.com, Muenchen- Penyerang Bayern Muenchen Thomas Muller termasuk salah satu incaran utama Manchester United (MU) di bursa transfer musim panas lalu. Manajer MU Louis van Gaal sangat ingin memiliki Muller dan siap memberikan gaji selangit.
Muller diincar MU karena lini depan mereka kekurangan stok penyerang maut. Setan Merah diketahui sudah melayangkan proposal kepada Bayern untuk memboyong Muller senilai diatas 75 juta euro.
Baca Juga
- Sebelum Jajal Mobil Manor, Rio Haryanto Wajib Lakukan Ini
- Mourinho Jadi Gantikan Van Gaal di MU Musim Ini?
- Model Seksi Ini Kapok Pacaran dengan Balotelli
Sayangnya MU harus gigit jari. Bayern memutuskan menolak melepas Muller. Pemain nasional Jerman itu kemudian malah memperpanjang kontraknya bersama FC Hollywood.
Muller punya alasan sendiri menolak pinangan MU walau digoda uang banyak. Pemilik nomor punggung 25 itu rupanya ogah gabung ke Old Trafford karena melihat peluang MU berjaya di Liga Champions sangat kecil.
Dimata Muller, Bayern jauh lebih berpeluang merajai kompetisi Eropa sehingga memilih menetap di Allianz Arena.
"Ya, ada tawaran dari klub-klub lain. Tapi ketika Anda melihat pada aspek olahraga, Bayern termasuk tiga klub terbaik Eropa bersama Barcelona dan Real Madrid," kata Muller kepada AZ.
"Klub-klub Inggris jelas saja memiliki uang yang banyak tapi masih harus dilihat apakah mereka dapat kembali ke puncak Eropa."
"Ini keputusan yang mudah untuk meneken kontrak baru dari sudut pandang sepak bola," tegas Muller.